Fitrah Seksualitas Anak Laki-Laki

Sejatinya anak laki-laki suka menjadi pahlawan, lebih kompetitif, dan sering mengambil resiko dan coba-coba permainan berbahaya. Hal ini karena oengaruh hormon testosteron. Sehingga saat masa pubertas tiba, hormon ini akan mendominasi dan anak cenderung memilimi ambisi untuk mencapai kekuasaan.



Lalu, bagaimana jika fitrah mereka rusak?

Bisa saja anak menjadi seorang transgender. Transgender ini sebagai ungkapan kebingungan atas gender yang dimiliki. Biasanya diungkapkan dengan dandanan, make up, gaya, tingkah laku, bahkan ada yang sampai dengan menggantu organ reproduksinya.

Mengapa anak bisa menjadi seorang transgender?

Ada dua faktor yang mempengaruhi:
1. Faktor Genetik
Adanya masalah dalam susunan gen/kromosom, ketidakseimbangan hormon, struktur otak, atau kelainan susunan syaraf otak.

2. Faktor Lingkungan
Beberapa faktor yang mempengaruhi:
a. Peran Orangtua
Peran orangtua sangat penting dalam perkembangan anak, terutama dalam tahapan seksualitas anak.

b. Pendidikan Seksual berdasarkan tahapan fitrah seksualitas
Anak dididik sesuai gender yang dimiliki dengan harapan anak tahu peran dan tanggungjawabnya di masa depan.

Prinsip Kebudayaan Laki-Laki
1. Persaingan, prestasi, pengembangan keahlian (keunggulan pribadi)
2. Empati - berbagi tugas
3. Memilih untuk berada di kelompok besar
4. Berusaha mandiri
5. Pengorbanan pribadi dalam pengalaman kolektif
6. Teladan laki-laki/ teladan ayah
7. Menemukan olahraga dalam kehidupan dan kehidupan dalam olahraga

Tidak ada komentar